Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Koramil 1609-03/Seririt berperan aktif dlm Pembagian BLT Dana Desa di Desa Binaan

Sabtu, 07 September 2024 | 10:26 WIB Last Updated 2024-09-07T02:28:59Z
Seririt, 6 September 2024 – Babinsa Desa Tangguwisia, Serma Kadek Jim Nana, bersama Babinkamtibmas Aipda I Gusti Bagus Hery Weryadi, melaksanakan pemantauan dan pengamanan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) di Kantor Desa Tangguwisia, Kecamatan Seririt, Kabupaten Buleleng.

Sebanyak 64 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan sebesar Rp. 300.000 per bulan. Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Desa Tangguwisia, Putu Amerta, Kaur Pemerintahan, Putu Astawa, serta Babinsa dan Babinkamtibmas Desa Tangguwisia.

Sekretaris Desa Tangguwisia Putu Amerta menyampaikan bahwa berdasarkan data yang kami miliki, sebanyak 64 keluarga penerima manfaat di Desa Tangguwisia mengalami peningkatan pendapatan setelah menerima BLT. Hal ini menunjukkan bahwa program ini efektif dalam meringankan beban ekonomi masyarakat. 

Dengan demikian, penyaluran BLT Dana Desa di Desa Tangguwisia pada hari Jumat, 6 September 2024, di Kantor Desa Tangguwisia, berjalan lancar dan sesuai dengan harapan. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat, terutama di tengah situasi yang masih belum sepenuhnya pulih. Mari kita bersama-sama mengawasi penggunaan dana bantuan sosial agar tepat sasaran dan memberikan manfaat yang maksimal.

Dalam kesempatan terpisah Danramil 1609-03/Seririt, Kapten Inf I Putu Suratnya menyampaikan bahwa kehadiran TNI dalam kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat dan mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. Kami berharap dengan adanya pengamanan ini, masyarakat dapat menerima bantuan dengan nyaman. Tegasnya
×
Berita Terbaru Update