Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Kodim 1609/Buleleng Tingkatkan Profesionalisme Apkowil di Era Milenial dan Digitalisasi

Selasa, 29 Agustus 2023 | 08:18 WIB Last Updated 2023-08-29T00:48:35Z
Buleleng, 28 Agustus 2023 - Kodim 1609/Buleleng menggelar kegiatan Peningkatan Kemampuan Apkowil Tersebar Tahun 2023 dengan tema "Melalui Kegiatan Kemampuan Apkowil Tersebar Kita tingkatkan Profesionalisme Apkowil di Era Milenial dan Digitalisasi dalam rangka mendukung Pembangunan Nasional". Kegiatan yang diikuti oleh sekitar 50 orang tersebut dilaksanakan di Aula Makodim 1609/Buleleng.


Kegiatan dibuka oleh Dandim 1609/Buleleng, Letkol Kav Angga Nurdyana, S.Sos., M.I.P. Dalam sambutannya, Dandim menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan, dan kemampuan aparat kewilayahan (Apkowil) dalam melaksanakan pembinaan teritorial (Binter) di wilayah binaan. 

Para peserta mendapatkan materi tentang Sapta Marga, Sumpah Prajurit, dan 8 Wajib TNI dari Kasdim 1609/Buleleng, Mayor Inf I Gede Naryada. Selain itu, para peserta juga mendapatkan materi tentang pengetahuan UU ITE dan literasi digital, perilaku penggunaan medsos dan sikap ter, komunikasi efektif, serta lima kemampuan ter dari Danramil jajaran Kodim 1609/Buleleng.
×
Berita Terbaru Update