Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Upacara Bendera 17 – an bulan Maret 2023. Amanat Pangdam IX/Udayana Tujuh Program Unggulan Binter akan diwujudkan

Jumat, 17 Maret 2023 | 23:14 WIB Last Updated 2023-03-25T23:21:23Z

BULELENG – Kodim 1609/Buleleng bersama Satuan jajaran se – Garnisun Kab.Buleleng melaksanakan kegiatan Upacara Bendera 17 – an yang digelar setiap bulan sekali dilapangan Bhuana Patra Singaraja. Jumat, 17 Maret 2023


Upacara Bendera  yang dihadiri oleh personel Militer dan PNS TNI AD Segarnisun Kab. Buleleng, bertindak selaku Inspektur Upacara Wadan  Denkesyah 09.04.03 Singaraja Mayor Ckm. Wayan Adyana  dan bertindak selaku  Komandan Upacara Kapten Inf. Gede Oka Danramil 1609-06/Banjar

Amanat Bapak Pangdam IX/Udayana yang dibacakan oleh Inspektur Upacara

Assalamu’alaikum Wr. Wb.,
Om Suastiastu,
Syaloom, Namo Buddhaya, Salam Kebajikan.

Yang saya hormati Kasdam
IX/Udayana;

1). Yang saya hormati Irdam, Kapok Sahli,Danrem 161/Wira Sakti, Danrem 162/ Wira Bhakti, Danrem 163/Wira Satya; Yang saya hormati Asrendam, para Asisten Kasdam, Perwira Staf Ahli, LO AL, LO AU serta para Dan/Kabalak Satuan Jajaran Kodam IX/Udayana; Para Perwira, Bintara, Tamtama dan segenap Pegawai Negeri Sipil Kodam IX/Udayana yang saya cintai dan saya banggakan;


2). Sebagai insan hamba Tuhan marilah kita senantiasa memanjatkan puji syukur, karena atas rahmat dan hidayah-Nya pada hari ini kita masih diberikan kesehatan sehingga dapat melaksanakan Upacara Bendera Tujuh Belasan Bulan Maret 2023.Perlu saya sampaikan, Bulan Maret ini merupakan akhir Triwulan | Program Kerja dan Anggaran TA 2023. Berkaitan dengan hal tersebut, saya menginstruksikan kepada para Dan/Ka Satker di jajaran Kodam IX/ Udayana agar secepatnya menyelesaikan Program Kerja dan Anggaran yang telah dilaksanakan pada Triwulan 1, sekaligus membuat laporan agar tidak menghambat pelaksanaan program kerja pada Triwulan berikutnya.


3). Selain masalah pelaksanaan program kerja, seluruh anggota agar selalu peka, waspada dan tingkatkan kesiapsiagaan terhadap segala permasalahan serta perkembangan situasi Ipoleksosbudhankam di wilayah guna deteksi dini dan cegah dini setiap kemungkinan ancaman menjelang Bulan Suci Ramadhan, Hari Raya Nyepi dan menghadapi Pemilu 2024. Peserta upacara yang saya banggakan, Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa Tahun 2024 mendatang Bangsa Indonesia akan melaksanakan Pemilu Serentak, dimana pentahapannya sudah dimulai sejak Tahun 2023. Sehubungan hal tersebut, saya menegaskan kembali bahwa komitmen TNI dalam Pilkada sudah jelas yaitu bersikap netral, sebagaimana yang diamanatkan dalam Undang-Undang RI Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI. 


4). Dengan bersikap netral dan tidak melibatkan diri pada kegiatan politik praktis, berarti TNI lebih mengedepankan kepentingan bangsa dan negara dibandingkan kepentingan kelompok atau golongan. Media sosial merupakan salah satu bagian penting bagi partai politik untuk memberikan informasi ke publik. Menghadapi hal itu, saya mengimbau kepada seluruh anggota agar bijak dalam bermedia sosial, jangan mudah percaya terhadap berita bohong (hoax) yang belum tentu kebenarannya. Kita harus pandai memilah dan memilih berita yang positif serta bermanfaat. Optimalkan Jam Komandan guna meminimalisir terjadinya pelanggaran di satuan dan laporkan apabila ditemukan hal menonjol kepada pimpinan pada kesempatan pertama.


5). Pada awal Bulan Mei kita kembali akan menghadapi even Internasional, yaitu Asean Summit yang berlangsung di Labuan Bajo Kabupaten Manggarai. Segala sesuatu yang berkaitan dengan kegiatan tersebut harus dipersiapkan dengan maksimal, baik kesiapan personel, materiil maupun sarana pendukung lainnya agar seluruh rangkaian kegiatan dapat berjalan dengan aman dan lancar. Selanjutnya, mengenai berbagai bentuk latihan yang dilaksanakan di satuan, salah satunya seperti latihan jasmani harus dilaksanakan secara terukur dan berkesinambungan. Diperlukan kreatifitas dan inovasi Komandan Satuan dalam pembinaan fisik sehingga berdampak pada kesiapan prajurit untuk melaksanakan tugas dan peningkatan profesionalisme.


6). Saya tegaskan kembali kepada seluruh anggota Kodam IX/Udayana bahwa dalam penerimaan Prajurit TNI Kodam IX/Udayana semuanya gratis, tidak dipungut biaya apapun. Hindari segala bentuk pelanggaran hukum seperti percaloan yang tidak hanya merugikan korban, tetapi juga anggota yang melakukan akan ditindak tegas. Bagi putra/putri anggota yang akan mengikuti seleksi penerimaan prajurit, agar memperhatikan betul kondisi kesehatan dan fisiknya sehingga hasil yang diraih sesuai dengan harapan. Peserta upacara yang saya banggakan, Sehubungan dengan adanya efisiensi anggaran yang signifikan, tentunya akan berdampak terhadap program kerja dan dukungan materiil dari Komando Atas. 


7) Untuk itu, para Dan/Ka Satker agar memanfaatkan anggaran dan materiil yang ada di satuan, serta laksanakan penyerapan anggaran sesuai dengan RPD (Rencana Penarikan Dana) sehingga Tupoksi tetap tercapai. Di samping itu, dalam rangka efisiensi dukungan bekal khususnya bekal BMP (Bahan Bakar Minyak dan Pelumas), setiap satuan wajib melakukan evaluasi serta perhitungan yang cermat dalam penggunaan dukungan BMP. Pejabat Logistik wajib berpedoman pada ST Komando Atas maupun ST Pangdam IX/Udayana untuk meminimalisir temuan berulang khususnya berkaitan dengan dukungan bekal. Kemudian dalam rangka membantu program pemerintah guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat, perlu adanya optimalisasi peran Satkowil dan Apkowil jajaran Kodam IX/Udayana. 


8). Implementasi Doktrin Teritorial guna mendukung tugas pokok Kodam IX/Udayana berdasarkan Keputusan Kasad Nomor Kep/1106/XII/2022 tanggal 9 Desember 2022 memberi dampak terhadap Penataan Organisasi dan Tugas Staf Teritorial TNI AD termasuk Satkowil Jajaran Kodam IX/Udayana yang semula berdasarkan metode Binter diubah menjadi berdasarkan fungsi Teritorial, agar program- program Binter yang dilaksanakan Satkowil jajaran Kodam IX/Udayana dapat diukur baik secara kuantitatif maupun kualitatif. Sebagai bentuk implementasi pembinaan komponen cadangan dan komponen pendukung sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2019 tentang Pengelolaan Sumber Daya Nasional untuk Pertahanan Negara, Kodam IX/Udayana terlibat dalam pembentukan dan pembinaan Komcad dimana pada TA 2023 direncanakan akan direkrut sebanyak 500 personel. 


9). Latihan dasar militer akan dibuka pada tanggal 8 Mei dilanjutkan dengan pengangkatan/penyumpahan yang dilaksanakan pada tanggal 5 Agustus 2023 di Rindam IX/Udayana. Selain itu, juga akan dilakukan penataan dan pembinaan Komponen pendukung untuk pertahanan negara, yang meliputi Sumber Daya Manusia (SDM), Sumber Daya Alam (SDA), Sumber Daya Buatan (SDB) dan Sarana Prasarana Darat. Tahun ini, Kodam IX/Udayana memfokuskan program Bidang Teritorial berupa Miniatur Program Binter Unggulan TNI AD yaitu Praja Raksaka Peduli Rakyat yang rencananya akan dilaksanakan di Desa Sumlili, Kecamatan Kupang Barat, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur. Dalam program Binter ini terdapat tujuh program unggulan akan diwujudkan, yang diharapkan bisa menjawab permasalahan secara terintegrasi. 


10). Program yang dimaksud yaitu: TNI AD Manunggal Air, Ketahanan Pangan, Penanganan Stunting, Babinsa Masuk Dapur, Rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dan Program Kampung Pancasila serta Penerapan Aplikasi E-Praja Raksaka.
Sebelum mengakhiri amanat ini, saya ingatkan kepada seluruh Prajurit dan PNS Kodam IX/Udayana agar selalu menjaga kesehatan terutama dalam menghadapi situasi cuaca yang tidak menentu belakangan ini. Tingkatkan kepedulian terhadap kesehatan dengan melaksanakan pengecekan kesehatan secara berkala, serta mengoptimalkan waktu olahraga yang diberikan Komando Atas.


Para Prajurit dan PNS Kodam IX/ Udayana yang saya banggakan,


11). Demikian amanat saya, semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa melimpahkan bimbingan, petunjuk dan kekuatan kepada kita sekalian.


Sekian dan terima kasih.


Praja Raksaka Peduli Rakyat Kodam IX/Udayana di Hati Rakyat


Wassalamu’alaikum Wr. Wb., Om Santi Santi Santi, Om,
Syaloom, Namo Buddhaya, Salam Kebajikan.

     Denpasar, 17 Maret 2023
Panglima Kodam IX/Udayana,

Sonny Aprianto, S.E., M.M.
      Mayor Jenderal TNI.

#Kodam_IX_Udayana #Korem163Wsa #TNI_AD #Puspen_TNI#infobali #infotni  #bersamarakyattnikuat
 

×
Berita Terbaru Update